Sabtu, 12 November 2016

Cara Melangsingkan Badan Dengan Pola Hidup Sehat

Bagaimana cara melangsingkan badan? Memiliki badan yang gendut pasti akan menurunkan tingkat kepercayaan diri seseorang. Anda sudah berusaha melakukan berbagai cara untuk melangsingkan badan tapi tetap saja masih gagal.

Cara Melangsingkan Badan Dengan Pola Hidup Sehat

Bagi Anda yang merasa sudah lelah dengan melakukan berbagai cara untuk melangsingkan badan, namun usaha Anda selalu gagal, Anda boleh mencoba cara yang akan dibahas kali ini, yaitu mengenai Cara Melangsingkan Badan dengan Pola Hidup Sehat.

5 Cara Melangsingkan Cara Dengan Pola Hidup Sehat :

1. Olahraga

Dengan melakukan olahraga secara rutin merupakan salah satu cara yang sangat ampuh dan sering dilakukan oleh mereka yang ingin memiliki badan langsing dan sehat.

Karena dengan olahraga rutin setiap hari dapat membakar lemak dan kalori dalam tubuh dan mengubahnya menjadi sumber energi yang dibutuhkan oleh tubuh.

2. Melakukan istirahat yang cukup

Sebaiknya cukupilah kebutuhan tidur Anda setiap harinya 8 jam, karena dengan membiasakan istirahat yang cukup dapat mengembalikan stamina tubuh yang hilang akibat rutinitas sehari-hari.

Perlu anda ketahui bahwa pemicu kegemukan tidak hanya pada makanan yang kita konsumsi sehari-hari, tetapi juga dapat disebabkan oleh karena kurangnya istirahat dan tidur di malam hari. 

3. Mengontrol dan mengkonsumsi makanan sehat 

Konsumsilah makanan sehat seperti sayuran hijau, buah-buahan dan mengkonsumsi makanan yang cara pengolahannya direbus. Hindari mengkonsumsi makanan yang mengandung gula, makanan instan dan makanan goreng-gorengan, ini dikarenakan makanan tersebut dapat memicu penimbuna lemak di dalam tubuh.

Kontrol pola makan anda sehari-hari jangan sampai berlebihan, serta konsumsi makanan-makanan sehat yang rendah akan kandungan lemak dan kalori yang dapat memicu kegemukan. 

4. Hindari Stres

Hindari stress pada diri anda dengan cara mencari hiburan atau melakukan aktivitas hobi yang dapat anda lakukan seperti memancing, berlibur atau berolahraga.

Suasana hati yang sedang kacau atau stress dapat meningkatkan nafsu makan anda dan bahkan dapat berlebihan, sehingga dapat memicu kegemukan.

5. Cukupi minum air putih setiap hari

Kebutuhan cairan didalam tubuh dengan cara minum air putih sebanyak 8 gelas setiap harinya, karena dengan minum air putih yang cukup dapat mencegah tubuh terkena dehidrasi.

Jika tubuh kita mengalami dehidrasi, maka sistem metabolisme di dalam tubuh akan terganggu sehingga akan mengakibatkan penimbunan lemak.


Yang terpenting adalah seberapa besar niat untuk menguruskan berat badan Anda. Selamat Mencoba :)

2 komentar

  1. nah semuanya tidak lepas dari olah raga. karena olah raga termasuk faktor utama

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya karena olahraga sangat penting mas, bukan hanya untuk melangsingkan badan saja tapi juga untuk kesehatan badan :)

      Hapus

-Pasti saya kunjungi balik :)
EmoticonEmoticon