Senin, 30 Juli 2018

Cara Mengembalikan Wajah yang Rusak Akibat Kosmetik

Cara Mengembalikan Wajah yang Rusak Akibat Kosmetik

Cara Mengembalikan Wajah yang Rusak Akibat Kosmetik - Beberapa kosmetik dipasaran memang banyak yang tidak aman, contoh kecilnya kalau kita melihat beberapa brand kosmetik atau cream wajah di internet itu sebenarnya masih banyak produk yang belum ada BPOM dan komposisinya nggak jelas dan nggak disebutkan bahan-bahannya.

Meskipun mereka menebarkan beberapa testimoni yang mungkin bikin kamu tergiur, kamu harus tetap berhati-hati dan lebih selektif lagi. Bisa jadi dibalik testimoni yang mereka tebar ternyata banyak yang malah kulitnya jadi rusak akibat kosmetik tersebut.

Kebanyakan sih cream wajah yang bermasalah dengan penggunanya.

Menurut saya yang saat ini paling aman perawatan kulit adalah dengan suplemen kulit, karena pas dihentikan konsumsinya wajah tidak akan rusak dan muncul banyak jerawat.

Ciri-ciri Wajah Rusak Akibat Kosmetik


  • Jerawat keluar banyak
  • Kulit wajah mengelupas
  • Wajah menjdi merah-merah seperti iritasi
  • Munculnya bntik-bintik hitam pada wajah


Meskipun begitu, kulit wajah yang rusak masih bisa disembuhkan atau diatasi agar kembali seperti semula.

Cara Mengembalikan Wajah yang Rusak Akibat Kosmetik


1. Rajinlah minum air putih 6-8 gelas perhari

Mencukupi cairan tubuh dengan minum air putih ternyata cukup ampuh dalam mengembalikan kesehatan kulit, hal itu juga telah dibuktikan oleh beberapa orang. Dengan tercukupinya cairan tubuh maka kulit akan terhidrasi, dan perlu kamu tahu bahwa mengkonsumsi air putih sesuai anjuran yaitu 2liter perhari (8gelas) mampu mendetoksifikasi racun dalam tubuh.

Selain untuk menghidrasi kulit, minum air putih juga sangat baik untuk kesehatan tubuh. Beberapa dokter juga menyarankan minum air putih sebanyak 2 liter perhari jika ingin mendapatkan tubuh dan kulit yang sehat.

Tertarik untuk mencobanya?

Wajib banget..

2. Merawat kulit wajah dengan bahan alami

Saat wajah kamu radal keadaan rusak, tentu perawatan kulit lebih direkomendasikan dengan bahan-bahan yang bersifat alami. Meskipun perawatan kulit dengan bahan alami hasilnya terkesan lambat tapi selama perawatan keamanannya sangat terjamin dan tidak akan menimbulkan efeksamping yag dapat merusak kulit.

Beberapa bahan alami yang biasanya digunakan antara lain : Madu, pepaya, mentimun dan lainnya. Biasanya sih dijadikan bahan maskeran, dan masker alami biasanya bisa dilakukan setiap hari, tidak seperti masker-masker yang sudah jadi yang biasa kita beli di supermarket dan online shop yang hanya bisa digunakan 2-3 kali saja dalam seminggu.

Harus sabar dan dilakuka rutin ya untuk mendapatkan hasil yang optimal.

3. Perbanyak makan buah dan sayuran

Sebisa mungkin makanlah buah dan sayuran dengan utuh, jangan dijus campur dengan gula atau creamer jika ingin lebih baik. Tapi kalau tidak mau silahkan di jus aja.

Buah dan sayuran kaya akan vitamin dan serat yang tentunya juga sangat baik untuk kesehatan kulit kita, ya meskipun kita tidak tau takaran vitamin dan serat yang dibutuhkan kulit. Tapi seidaknya kalau kita banyak mengkonsumsi buah dan sayuran dampak pada kesehata kulit juga akan terasa nantinya.

Vitamin dan nutrisi kulit juga bisa didapatkan dari vitamin atau suplemen kulit seperti Glow enhanz, Rivilite dan Pynocare white.

Cuma bedanya mungkin kalau pakai suplemen kulit takarannya sudah diatur dan ditetapkan sesuai standar kebutuhan kulit manusia.

4. Hindari makanan tidak sehat

Makanan atau cemilan yang sering kita jumpai di pinggir jalan hampir 70% adalah makanan berminyak dan tidak baik untuk tubuh ataupun kulit kita, memang sulit menahan godaan makanan berminyak tapi setidaknya kita bisa membatasi makanan yang tidak baik untuk kulit.

Beberapa dokter berpendapat mengkonsumsi makan berminyak atau gorengan dapat membuat wajah semakin berminyak, dimana kulit berminyak sangat erat kaitannya dengan jerawat dan masalah kulit lain.

Kesimpulan :

Kulit wajah yang rusak terjadi karena kesalahan kita sendiri, karena kurang selektifnya kita dalam memilih skincare atau kosmetik dan cream wajah. Namun kita juga tidak akan bisa tahu efeksamping suatu produk jika tidak mencobanya sendiri.

Meski begitu ingatlah, kalau kita bisa melakukan pola hidup sehat maka kulit juga senantiasa akan sehat dan bersih juga cerah. Bagaimana membuat kulit sehat? Penuhi nutrisinya, hindari stress, cukupkan istirahat dan jangan lupa bersihkan kulit sebelum dan sesudah istirahat.

Mari kembalikan kesehatan kulit jika kulit sudah mulai rusak.

Semoga bermanfaat.

0 komentar

Posting Komentar

-Pasti saya kunjungi balik :)